Senin, 24 Agustus 2020

MATERI TINGKAT KEKASARAN PERMUKAAN OLEH BUDI MARYANTO,ST

 

Kekasaran permukaan pada dasarnya adalah suatu bidang benda kerja yang mengalami proses permesinan yang bertujuan untuk membentuk suatu bentuk yang dikehendaki. Untuk setiap benda kerja yang mengalami proses permesinan yang di lakukan dengan operasi mesin akan meninggalkan bekas kekasaran tertentu, misalnya halus, kasar, atau mengkilap. Operasi mesin pada permukaan benda kerja akan menentukan keadaan permukaan pada tingkat tertentu.

Untuk menyatakan Kekasaran permukaan pada bidang benda kerja menurut ISO 1302 – 1978, dalam hubungannya Tingkat kekasaran permukaan dinyatakan dengan lambang huruf N diikuti dengan angka satu yang paling halus sampai angka dua belas yang paling kasar.

Untuk menentukan Tingkat kekasaran permukaan pada gambar kerja yang digambar dengan AUTO CAD maupun manual, maka perlu diperhatikan mengenai operasi mesin yang di pergunakan untuk membentuk benda kerja tersebut.

Tabel di bawah ini menyatakan Tingkat kekasaran permukaan dinyatakan dengan lambang huruf N diikuti dengan angka satu yang paling halus sampai angka dua belas yang paling kasar di ikuti dengan operasi mesin.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Dengan membaca tabel tersebut dapat ditentukan Tingkat kekasaran permukaan dengan operasi mesin yang menyertainya. Sehingga perencana dapat menentukan nilai jual suatu produk barang, baik barang jadi maupun setengah jadi.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

LAMBANG KONFIGURASI KEKASARAN PERMUKAAN MENURUT ISO 1302 – 1978

 

 

A.     TUJUAN LAMBANG KONFIGURASI KEKASARAN PERMUKAAN MENURUT ISO 1302-1978

Tujuan lambang konfigurasi kekasaran permukaan menurut ISO 1302 – 1978 pada gambar kerja, adalah untuk menyatakan

1.      tingkat kekasaran permukaan ,di nyatakan dengan tingkat kekasaran permukaan dengan nilai N 1 sampai N 12

2.      arah bekas penggerjaan sebagai akibat dari proses produksi pada benda kerja,dinyatakan dengan simbol arah bekas pengerjaan

3.      pelapisan pada benda kerja sebagai hasil akhir dari suatu produk yang bertujuan untuk meningkatkan nilai tambah dari suatu produk yang sudah ada, dinyatakan dengan menuliskan jenis pelapisan, atau proses produksi yang digunakan

Dengan diberikannya lambang konfigurasi kekasaran permukaan pada gambar kerja yang diteruskan ke bagian proses produksi  dapat menentukan harga jual suatu produk, sehingga dapat meningkatkan laba perusahaan setelah di lakukan perhitungan biaya pada seluruh rangkaian proses produksi.

 Pemberian Lambang konfigurasi kekasaran permukaan menurut ISO 1302 – 1978 pada gambar kerja, dapat memberikan panduan yang jelas terarah, dan terkordinasi dengan baik di bagian proses produksi, pada saat dilakukan proses akhir suatu produk.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

B.        PERANAN AUTO CAD DALAM PEMBERIAN LAMBANG KONFIGURASI KEKASARAN PERMUKAAN MENURUT ISO 1302 – 1978

 

Progam AUTO CAD salah satu dari sekian progam yang di gunakan untuk menggambar teknik memberikan peranan yang penting dalam penyeleseian masalah pemberian lambang konfigurasi kekasaran permukaan.

Dengan cara menggambar lambang konfigurasi kekasaran permukaan lengkap secara utuh, kemudian menyimpannya pada template pada Progam AUTO CAD, dan memanggilnya kembali pada saat kita menggambar dengan Progam AUTO CAD dengan cara:

1.      Klik INSERT

2.      Klik LAY OUT FORM TEMPLATE

3.      Pilih Lambang konfigurasi kekasaran permukaan yang sesuai dengan gambar kerja.

Hal ini dapat menghemat waktu ketika kita menggambar dengan AUTO CAD.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar